Halo Sobat Nyess..!
Buat kamu yang suka bepergian namun tetap ingin berhemat, siang ini mimin mau sharing tips liburan backpacker ala NYESS:
1. Tentukan tempat wisata yang kau inginkan.
Jika anggaran perjalanan sobat Nyess terbatas, pilihlah tempat yang jaraknya mudah dijangkau dan tidak menguras isi kantong. Sobat Nyess dapat memilih destinasi tempat wisata di dalam negeri seperti Bandung, Bali, Yogyakarta, Lombok yang enggak kalah keren dengan wisata luar negeri. Sobat Nyess juga dapat memilih wisata alam atau tempat wisata dengan tiket masuk gratis.
2. Rencanakan jadwal perjalananmu dengan matang.
Buat itinerary! Susun rute perjalananmu se-efisien mungkin baik secara waktu dan jarak, kamu bisa meminta bantuan google map untuk melihat jarak antar tempat wisata. Sobat Nyess juga dapat memanfaatkan angkutan umum yang relatif lebih murah atau dengan berjalan kaki.
3. Hunting tiket.
Jangan malas untuk cari info promo tiket pesawat / kereta yang ditawarkan agen travel atau kamu bisa mencarinya secara online.
4. Cerdas dalam memilih tempat penginapan
Biaya Penginapan seperti hostel atau homestay atau hotel kapsul jauh lebih murah dibandingkan hotel berbintang. Yang Terpenting adalah mengecek kebersihan serta fasilitas hostel/homestay sebelum membookingnya. Lebih baik lagi jika tempat menginap pilihanmu itu dekat dengan lokasi wisata yang ingin kamu kunjungi.
5. Makan dan Minum
Tentukan prioritas antara makan enak atau tidur enak. Misal, kalau hari ini sudah menginap di penginapan yang enak dan harganya lumayan, maka makannya harus irit dan murah. Kamu juga bisa membawa tumbler air minum dan NYESS selama perjalanan. Saat cuaca panas dan kamu butuh minuman segar, kamu dapat langsung membuat minuman unik Nyess dengan gayamu sendiri.
Baca Juga : 6 Tanda Anda Butuh Liburan
Yap, itulah tips backpacker ala NYESS ! Jikalau dalam waktu dekat kamu ada rencana bepergian, jangan lupa abadikan moment serumu bareng Nyess yah guys, lalu upload dan tag ke Nyess..!